Q&A Januari 2021

Q Ibu A dari Makassar : Pagi mau tanya, kalau sering pusing dan sakit kepala bagusnya minum apa ya? Saat ini sy minum dunaliela hard sehari 2 kapsul. Tensi 110/80. 

A: Kami sarankan ibu konsumsi Chlsotanin Gold 2 x 3 dan Epadha 2 x 2 karena sepertinya sakit kepala yg ibu alami akibat sirkulasi darah kurang lancar.


Q Ibu CM dari Jakarta : Saya ada customer, dia sdh operasi bypass jantung bulan Maret. Dia saat ini sdh konsumsi produk CLOSTANIN GOLD, saya sarankan 3x2 kapsul. Dia mau tanya ... Obat pengencer darah tetap di minum? 

A: Kami sarankan obat pengencer darah tetap diminum + konsumsi Chlostanin Gold 3x2 kapsul dan Calture 3x2 kapsul karena Chlostanin Gold bagus untuk membantu membersihkan darah dan kalsium di Calture bagus untuk kesehatan otot termasuk otot jantung.


Q : Saya ada 2 orang customer, yang 1 ada titik darah di mata dan 1 lagi penglihatannya tinggal 30%. Mohon saran produk yang dikonsumsi. Keduanya ada hipertensi dan kolesterol. 

A : Kami sarankan konsumsi Dunhard 2x2 kapsul, Gold 3x2 kapsul dan Epadha 3x2 kapsul untuk kedua customer Ibu.


Q Ibu IS dari Surabaya : Bisa tolong bantu tanya klo rambut rontok banyak minum apa? Selama ini pagi minum Chlostanin Gold 3 butir + Dunhard 2 butir dan Chlostanin Gold 3 butir + Dunhard 2 butir sdh minum selama 3 thn. Perubahan hasil darah nya bagus. Dan segar muka nya sekarang keluhannya rambut rontok.

A: Mengenai rambut rontok banyak mungkin Ibu bisa coba tanyakan ke dokter umum untuk minta rujukan lebih lanjut karena penyebab nya bisa banyak hal dan memerlukan pemeriksaan lebih komprehensif dari dokter. Untuk produk yang dikonsumsi, produk yang anak Ibu minum setiap hari menurut kami sudah cukup dan dosis nya pun sudah betul, sehingga diteruskan saja konsumsi rutin karena ada perubahan positif yang dirasakan.


Q Ibu Y di Bandung : 

- utk yg pendarahan ( mens terlalu lama hampir sebulan ) bisa pake produk Kompak apa? 

- utk yg hrs cuci darah krn diabet .. disarankan pake produk apa? kondisi pasien lemes, ga bs tidur, pandangan nanar 

A: - Utk kasus pendarahan kami sarankan minum Eva Yang 1 botol sehari 

- Utk kasus cuci darah karena diabet cukup kenko 1 botol dibagi 3 kali minum ( 3 x 1/3 botol) karena kalau sudah cuci darah semua asupan sdh hrs ditakar termasuk food suplement.


Q Ibu N di Labuhan Batu : Saudara saya habis operasi ca ovarium stadium lanjut mau nanya produk yg baik dikonsumsi karna berencana tdk kemo lg. Mau nanya obat utk habis operasi ca ovarium kk biar luka cepat kering dan kanker tdk tumbuh lg. Anjuran dr dokter disuruh kemo tp pasien menolak. 

A: Untuk keluhan sodara Ibu kami sarankan produk : Dunhard 2x3 kapsul per hari, Chlostanin Gold 2x3 kapsul per hari dan Eva Yang 1/2 botol sehari selama seminggu pertama dilanjutkan 1 botol per hari.


Q Ibu M Pasuruan: Sore, mau tanya klo kulit kena Keratosis pilaris spt kulit ayam dapat pakai produk apa untuk solusinya ya ? Yang mengalami anak teman saya usia 10 thn yg bermasalah kulit lengan atas. Ini sy sarankan pakai sabun NS. 

A: Setahu kami ini keratosis pilaris bukan karena alergi namun mungkin dari tubuh si anak. Maka kami sarankan selain menggunakan sabun NS juga konsumsi Dunsoft 2x3 kapsul utk kesehatan kulit dan Chlostanin Gold 2x1 kapsul utk menibgkatkan metabolisme tubuh. Kedua produk ini dikonsumsi sebulan dan tolong infokan ke kami perkembangannya setelah sebulan.


Q Ibu RT di Medan : Saya selama ini pengidap kolesterol tinggi, sdh konsumsi chlostanin gold dan epadha dari 4 bln yg lalu sampai skrg, dosis yg saya minum 3 x 1 selam 3 bulan, dan skrg 2x 2 , apakah dosisnya sdh tepat? Saya jg mengalami keluhan sakit dipinggang. Apabila banyak beraktivitas, saya mau coba makan ch.calture dan dunhard. Kira kira sdh tepatkah yg akan saya konsumsi, dan dosisnya berapa?

A : Sehubungan dengan kolesterol tinggi yg ibu alami, kami sarankan ibu tingkatkan dosis konsumsi Chlostanin Gold menjadi 2x3 kapsul, epadha 2x3 kapsul sementara dunhard tidak perlu dulu. Utk sakit pinggang sebaiknya dicek lebih lanjut apakah fungsi ginjal masih bagus (karena sakit pinggang bisa ada kemungkinan berhubungan dgn penurunan fungsi ginjal. Dan bilamana fungsi ginjal bagus baru tambahkan Calture 2x3 kapsul. 


Q : Saya mau tanya untuk dosis chlostanin w yang ingin menurunkan berat badan umur 20 tahun, berapa dosis dan kapan waktu makannya? Tinggi badan 159 cm dan anak saya jg konsumsi dunalella soft selama ini dosis 3 x 1. 

A: Jika diitung dengan rumus bmi (lihat tabel) anak ibu berat badannya ideal yaitu di angka BMI 21.3 masih sangat jauh dari kategori kelebihan berat badan. 


Q : Ohh jadi apakah Chlostanin w bisa dikomsumsi ? Untuk fungsi yg lain, bukan menurunkan bb, dan dosisnya berapa? 

A : Untuk chlostanin W bisa dikonsumsi 3 kapsul sehari bisa sebelum atau sesudah makan. Fungsinya utk meningkatkan metabolisme tubuh dan tetap perlu dibarengi dengan aktivitas fisik atau olahraga rutin.


Ibu M d Bogor : Mertua saya umur 80 tahun, mengalami diabetes. Udah 2 kali amputasi kaki nya. Awalnya mama mertua saya digigit nyamuk di jari kelingking kaki nya trus luka digaruk Makin lama makin menyebar Kelingking nya lalu diamputasi harapan biar ga menyebar ke jari2 lain nya. Tapi setelah di amputasi malah menyebar ke jari lain nya. Selang 2 minggu dari amputasi pertama, Akhir nya minggu lalu di amputasi lagi sampai betis kaki kata dokter ada penyumbatan pembuluh darah. Oh sama ada luka (maaf) dibagian bokong. Produk apa yang sebaiknya diminum?

A : Kami sarankan konsumsi Chlostanin Eva Yang 1 botol sehari, Chlostanin Gold 2x3 kapsul, Dunhard 2x2 kapsul dan oleskan Chlostanin (s) pada lukanya.


Q Bpk MZ di Depok : untuk Penderita Kanker Payudara sebaiknya minum apa? Diminum nya Jam berapa? Sebelum atau sesudah makan? Kalau nyeri sendi minum apa ya? 

A: Untuk kanker kami sarankan konsumsi Dunhard 2x4, Chlostanin Gold 2x3, Eva Yang 1 botol atau S. Evayang 2x3 atau Kenko 2x1 botol. Dosis ini memang cukup tinggi di awal utk membantu melawan sel kanker, setelah baik baru dosis diturunkan. Utk waktu minumnya bebas karena ini adalah suplemen, yg penting rutin setiap hari Utk nyeri sendi bisa minum Chlostanin Gold 2x3 kapsul, Calture 2x3 tablet, dan Epadha 2x3 kapsul setiap hari. 


Q Anonim : Saya ingin menanyakan apabila sakit syaraf ditangan sebaiknya, minum produk apa ? 

A: Karena kami belum mengetahui secara jelas kondisi Bapak/Ibu maka kami hanya bisa menyarankan utk kondisi sakit saraf pada umumnya ialah konsumsi Chlostanin Gold 2x3 dan dunhard 2x2.


.Q Ibu R di Banjarmasin : Ada pembengkakan di pipi (benjolan) sebaiknya minum apa? Kata dokter kelenjar air liur. 

A: Kami sarankan konsumsi Gold 2x3 dan Dunhard 2x2 utk membantu mengatasi pembengkakan. Jika bengkak sudah baik Dunhard bisa dikurangi menjadi 2x1 kapsul setiap hari 


Q Ibu M di Surabaya : Anak sy umur 6 th, hampir 7 th. BB=16 kg. Tinggi 104 cm. Krn susah makan jadi tgl 21 nov masuk icu krn kurang natrium dan kelebihan kalium. Sampai kejang 2x. Dan ginjalnya bengkak krn urinnya dr kantong kemih naik ke ginjal. Itu krn persarafan di kantong kencing belum sempurna. Jadi tiap kencing selalu ngeden. Sekarang udah keluar rs, Na, K, udah stabil.creatin 2,01. Tapi mesti pake cateter dulu. Sebelum masuk rs, minum clostanin pagi 2 caps sore hoken 2 tab, minum epadha 2 cap juga. Setelah keluar rs minum susu neprisol, skrng malah sembelit. Dari dr ginjal dikasih kalsium ama vit D. 

A : Untuk saat ini ditreatment dulu masalah utamanya dengan minum Chlostanin 3x1 kapsul sehari dan bila keuangan memungkinkan tambahkan Eva Yang 1/3 botol per hari (boleh digerus agar mudah dicerna) sangat bagus untuk membantu proses penyembuhan karena Eva Yang bisa membantu meningkatkan daya recovery tubuh. Epadha boleh terus dilanjutkan.


Q Bpk YT di Medan : Saya sudah cek Kolestrol, asam urat, gula. Kata dokter tinggi. Jadi sy sudah minum obat dunhard, gold sudah 2 bulan. Jdi sy mintak petunjut sm bpk. Saya tidak minum obat dokter, makan seperti biasa, cuman makan obat dari kompak aja Gold 2 dan Dunhard 2. Satu hari pagi aja sebelum makan. 

A : Jadi produk makanan kesehatan kami ini adalah produk suplemen dan bukan obat. Produk suplemen sifatnya membantu / menunjang untuk meningkatkan kesehatan dan bukan untuk mengobati. Sehingga bila kondisi Bapak sudah memasuki tahap diabetes maka perlu minum obat dokter sambil dibantu dengan Gold 2x3 kapsul dan Dunhard 2x2 kapsul. Sebetulnya bila keuangan memungkinkan akan sangat bagus minum Eva Yang juga 1/2 sampai 1 botol per hari. Selain konsumsi obat dan suplemen, Bapak juga perlu mengubah pola makan : hindari makanan manis seperti roti, kue, kopi manis, teh manis, dan buah yang manis2 seperti pisang, mangga, semangka, apel. Juga perlu mengurangi nasi putih dan akan lebih baik mengganti nasi putih dengan nasi merah atau kentang kukus/rebus. Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan seperti alpukat.


Q : Obat untuk perkasa laki2 apa? 

A : Kami tidak jual obat perkasa laki-laki, namun kami ada Nine Cis untuk meningkatkan stamina laki-laki agar tidak mudah capek. Tingginya kadar gula darah juga membuat penderita diabetes berisiko mengalami impotensi. Maka dari itu perbaiki dulu gula darahnya dengan minum obat dokter, ubah pola makan, dan minum Gold Dunhard. Jika sudah melakukan 3 saran tadi da gula darah sudah baik, umumnya aktivitas seksual pun kembali seperti biasa.


Sumber : e-Info Kompak Januari 2021